Aktivitas outdoor, disadari atau tidak, dapat membina dan meningkatkan rasa percaya diri (self-confidence) bagi yang melakukannya. Selain itu, aktivitas di luar ruangan dapat juga dikatakan sebagai metode terapi yang dilakukan di alam bebas yang di dalamnya dilakukan permainan-permainan yang bersifat menantang, membutuhkan semangat juang, dan rasa percaya diri yang tinggi.
Jumat, 1 Desember 2023 Direktorat Penelitian UGM mengadakan kegiatan outdoor training di GOR Pancasila UGM. Acara outdoor training Direktorat Penelitian ini dipandu oleh trainer yang berpengalaman dalam kegiatan pengembangan SDM, yaitu Dr. Sumaryono, M.Si., dan tim dari Fakultas Psikologi UGM. Disertai rintik hujan gerimis, acara dibuka oleh Direktur Penelitian UGM yang dalam sambutannya menyampaikan “Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan pengembangan SDM yang rutin dilaksanakan oleh Direktur Penelitian UGM. Kegiatan kali ini merupakan kegiatan pertama yang dilaksanakan di lingkungan UGM”. Lebih lanjut, Prof. Mirwan memberikan kalimat sebagai penutup, “Membangun tim yang solid dalam satu organisasi bukanlah hal yang mudah karena setiap individu dalam kelompok memiliki pemikiran dan latar belakang yang berbeda, sedangkan untuk mencapai tujuan bersama diperlukan tim yang solid”.
Kegiatan outdoor training diawali dengan berdoa bersama dan dilanjutkan senam penguin. Senam penguin dipilih sebagai peregangan karena gerakannya yang tergolong unik, didominasi oleh gaya penguin mulai dari posisi tangan, langkah kaki, dan gerakan berputar dengan tempo pelan hingga cepat. Setelah selesai melakukan peregangan, peserta outdoor training dibagi menjadi empat kelompok kemudian diberi instruksi untuk mengikuti beberapa kegiatan permainan, salah satu permainan yang cukup menarik adalah membuat barisan terpanjang. Pada permainan ini masing-masing kelompok ditantang menggunakan berbagai properti yang dimiliki untuk membuat barisan terpanjang. Permainan ini bertujuan untuk melatih dan meningkatkan perasaan loyal terhadap kelompok atau lembaga. Di sela-sela permainan outdoor training, ada juga staf Direktorat Penelitian yang mempersepsikan dan mengekspresikan kegiatan dengan melihat sisi permainan sebagai hiburan, kesenangan, dan sebagai candaan secara spontan. Sense of humor itu dibutuhkan untuk melepaskan diri dari beban yang ada secara psikis atau fisik setelah bekerja atau belajar seharian.
Sebagai penutup dari kegiatan ini, panitia membagikan doorprize kepada semua peserta. Setelah kegiatan outdoor training, seluruh staf di Direktorat Penelitian UGM diharapkan memiliki resiliensi tinggi yang berguna untuk bangkit dan bertahan dalam kondisi sulit yang sedang dihadapi dan memiliki kemampuan akselerasi untuk mencapai suatu tujuan.
Editor: Kiki