Pos oleh :

Admin Jr

TAWARAN PROGRAM PENELITIAN KOMPETITIF NASIONAL DAN PENELITIAN DESENTRALISASI TAHUN ANGGARAN 2016

Menindaklanjuti surat dari Direktur Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat nomor 048/E5.1/PE/2015 perihal Penerimaan Proposal Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat untuk Pendanaan Tahun 2016, berikut kami sampaikan bahwa DP2M DIKTI memberikan kesempatan untuk pengajuan:

1. Program Penelitian Kompetitif Nasional, yang meliputi:

a. Penelitian Unggulan Strategis Nasional (PUSNAS)

b. Riset Andalan Perguruan Tinggi dan Industri (RAPID)

c. Penelitian Kerjasama Luar Negeri dan Publikasi Internasional (KLN)

d. Penelitian Kompetensi (HIKOM)

e. Penelitian Strategis Nasional (STRANAS)

f. Penelitian Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI)

g. Penelitian Tim Pascasarjana (PPS) h. Penelitian Fundamental (PF)

i. Penelitian Disertasi Doktor (PDD)

Tata cara pengajuan proposal Kompetitif Nasional beserta formulirnya dapat diunduh di lampiran.

2. Program Penelitian Desentralisasi, berupa Penelitian Unggulan Perguruan Tinggi (PUPT)

Pedoman, tata cara dan formulir pengajuan proposal PUPT dapat diunduh di lampiran.

Khusus bagi dosen yang memiliki h-index Scopus ≥ 2 dapat mengajukan usulan penelitian sebayak 2 (dua) judul sebagai ketua dan 2 (dua) judul sebagai anggota.

CALL FOR PROPOSAL PROYEK ARISA TAHUN 2015

Australia Indonesia Partnership for Rural Economic Development (AIP-Rural) bermaksud mengadakan call for proposal Applied Research and Innovation System in Agriculture Project (ARISA).

Bagi para dosen/peneliti yang berminat dapat mengirimkan Pernyataan Minat yang sudah dilengkapi dan disahkan oleh Direktur Penelitian UGM selambat-lambatnya pada 13 Maret 2015, melalui email kepada: Dr Robert Caudwell, ARISA Grants Manager, Surabaya, rob.caudwell@csiro.au. Informasi lebih lengkap ada di lampiran

Handover Program Sistem Sel Surya dan Biodiesel UGM – USAID – Kab. Jepara

Handover Program Sistem Sel Surya dan Biodiesel UGM – USAID – Kab. Jepara

UGM didukung USAID mengembangkan listrik tenaga surya di Karimunjawa. Pengembangan tersebut diwujudkan melalui pemasangan instalasi Solar Home System (SHS) 500 Wp di 4 lokasi serta Solar Water Pumping System (SWPS) di 8 lokasi. Delapan lokasi di Kecamatan Kepulauan Karimunjawa tersebut, yaitu Kantor Kecamatan Karimunjawa, Puskesmas Kecamatan Karimunjawa, masjid Al Hikmah Desa Kemujan, Sekolah MTS/MA NU Safinatul Huda, Sekolah SMK N 1 Karimunjawa, Kantor Petinggi Pulau Genting, Kantor Petinggi Pulau Parang dan Kantor Petinggi Pulau Nyamuk.

berita_3

“Kolaborasi ini salah satu upaya untuk mendukung ketersediaan listrik dan air di Karimunjawa,” papar Ketua Tim Program Listrik Surya Pusat Studi Energi (PSE) UGM di Karimunjawa, Rachmawan Budiarto, M.T. pada acara Penandatanganan Perjanjian Hibah PV Solar Cell dari USAID di R. Multimedia Lt. 3 UGM, Kamis (5/2).

Selain itu juga dilakukan handover kegiatan riset “Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca dari Bus Kota dengan Menggunakan Biodiesel dari jelantah minyak goreng dan pemberdayaan pedagang kaki lima”. Riset ini merupakan upaya untuk mendukung terciptanya energi alternatif di Indonesia.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Rektor Bidang Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UGM Prof. Dr. Suratman, M.Sc, Chief of USAID Indonesia Clean Energy Development (ICED) Wiliam R. Meade serta Wakil Bupati Jepara Subroto.

Wakil Rektor Bidang Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UGM Prof. Suratman mengatakan program tersebut sejalan dengan tekad UGM menjadi socio enterpreneur university. Suratman berharap agar ada road map dan masterplan pengembangan pulau-pulau di Jepara.

Technopark bisa saja dikembangkan di Jepara. Sinergi antara perguruan tinggi, birokrat dan swasta sangat penting dalam pengembangan Pulau Mandiri Energi di sana,” harap Suratman.

Sementara itu Wakil Bupati Jepara Subroto menyambut baik komitmen UGM bersama USAID dalam pengembangan listrik surya di Jepara. Menurut Subroto banyak wilayah di Jepara yang potensial dijadikan lokasi pengembangan listrik surya.

“Ada yang melihat Jepara secara geografis terisolir tapi banyak wilayah yang potensial untuk dikembangkan. Jangan sampai terjadi degradasi alam khususnya di Karimunjawa. Peran dan partisipasi UGM di dalamnya menjadi sangat penting,” kata Subroto.

Penerima Hibah Penelitian DIKTI Tahun 2015 Batch 1

Menindaklanjuti surat dari Direktur Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi nomor: 0100/E5.1/PE12015 tentang Penerima Hibah Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat di Perguruan TinggiTahun 2015 Batch 1, berikut kami sampaikan nama Penerima Hibah PenelitianTahun 2015 Batch 1 sebagaimana terlampir.
Penerima Hibah Penelitian Tahun 2015 Batch 1 adalah para pengusul yang proposalnya dinyatakan lolos seleksi atau yang dipanggil dalam kelayakan lanjutan dan yang bersangkutan juga telah mengisi dan mengunggah dokumen-dokumen pelaporan dan hasil pelaksanaan kegiatan penelitian tahun 2014 dalam SIMLITABMAS.

UGM terima WIPO Award

Memperingati “Hari Kekayaan Intelektual Nasional ke-2”, Universitas Gadjah Mada memperoleh anugerah dari Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual berupa Anugerah World Intellectual Property Organization (WIPO Award) untuk kategori Innovative Enterprise. Anugerah ini diserahkan langsung oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Dr. Yasonna H. Laoly, SH, M.Sc. pada tanggal 25 November 2014 di Graha Pengayoman Kantor Kementerian Hukum dan HAM.

WIPO Prof Sri

Hadir pada acara penganugerahan, Wakil Ketua Bidang Penelitian Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Gadjah Mada Prof. Dr. Ir. Sri Raharjo, M.Sc yang sekaligus menerima secara langsung WIPO Award. “Penghargaan ini merupakan wujud nyata bahwa Universitas Gadjah Mada berperan aktif dalam hal peningkatan hak kekayaan intelektual di negara ini” demikian disampaikan Kepala Bagian Penelitian Industri dan HKI LPPM UGM, Yusril Yusuf, S.Si., M.Si., M.Eng, D.Eng selaku penanggungjawab pengelolaan HKI di UGM. Organisasi dunia hak kekayaan intelektual yang bermarkas di Genewa, Swiss ini juga memberikan penghargaan kepada para seniman di Indonesia atas jasa-jasanya dalam mendukung terciptanya hak  tentang kekayaan intelektual. Seniman yang  hadir pada acara tersebut Sam Bimbo, Slank, dan Bunga Citra Lestari. Turut hadir dalam malam anugerah HKI, Direktur Jendral Hak Kekayaan Intelektual Prof. Dr. Ahmad M Ramli, M.H., FCBArb yang mendampingi Menteri Hukum dan HAM dalam memberikan anugerah ini.

Penghargaan Penelitian dan Pengabdian Universitas Gadjah Mada Tahun 2014

Bersama ini kami beritahukan bahwa dalam rangka memberi apresiasi kepada para ilmuwan dan peneliti di lingkungan Universitas Gadjah Mada maka LPPM UGM akan mengadakan program pemberian Penghargaan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UGM Tahun 2014 yang dianugerahkan setiap tahun dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis Universitas Gadjah Mada dengan harapan dapat membangun atmosfer penelitian yang bermutu dengan pengembangan paradigma penelitian bertaraf internasional, berpotensi paten, kolaboratif, dan pengabdian kepada masyarakat dengan pendekatan multidisipliner.

Sehubungan dengan hal tersebut kami mengharap partisipasi dari fakultas dan unit-unit di UGM untuk mengusulkan sebagai calon penerima penghargaan sesuai dengan kategori penghargaan tersebut diatas selambat-lambatnya tanggal 12 Desember 2014 dan usulan akan direview tanggal 13 Desember 2014. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat dalam lampiran.

Sosialisasi UU No. 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta di Kampus UGM

Perkembangan ekonomi kreatif yang menjadi salah satu andalan Indonesia dan berbagai negara dan berkembang pesatnya teknologi informasi dan komunikasi mengharuskan adanya pembaruan undang-undang hak cipta, mengingat hak cipta menjadi basis terpenting dari ekonomi kreatif nasional. Setelah  disyahkannya Rancangan Undang-Undang Hak Cipta pada tanggal 15 September 2014 lalu maka Undang-Undang Hak Cipta yang memenuhi unsur pelindungan dan pengembangan ekonomi kreatif ini diharapkan berkontribusi pada  sektor Hak Cipta dan Hak bagi perekonomian negara dapat lebih optimal.

Jum’at (21 November 2014) Bagian Penelitian Industri dan HKI LPPM UGM bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual Kemenkumham mensosialisasikan Undang-Undang No.28  Tahun 2014 Tentang Hak Cipta di Ruang Yustisia, UC Hotel kepada civitas akademika di lingkungan Universitas Gadjah Mada maupun luar UGM. Acara yang langsung dipandu oleh Wakil Ketua Bidang Penelitian LPPM UGM, Prof. Dr. Ir. Sri Raharjo, M.Sc ini juga dihadiri oleh Sekretaris Dirjen HKI, Direktur Paten, Direktur Hak Cipta, Direktur Merek, dan pimpinan Kanwil Kemenkumham Provinsi DIY beserta para jajarannya dan pelaku ekonomi kreatif, Sam Bimbo. Sosialisasi hak cipta secara langsung disampaikan oleh Direktur Jenderal HKI Ahmad M Ramli. “Beberapa bagian penting dalam Rancangan Undang-Undang tentang Hak Cipta yang baru ini antara lain perlindungan Hak Cipta di bidang tertentu diberlakukan selama hidup pencipta ditambah 70 (tujuh puluh) tahun setelah Pencipta meninggal dunia serta perlindungan terhadap pengalihan hak ekonomi dalam bentuk jual putus (sold flat), kembali kepada Pencipta setelah 25 tahun” demikian disampaikan oleh Ahmad M Ramli. Selain itu, Rancangan Undang-Undang Hak Cipta yang telah disahkan tersebut merespon secara cerdas perkembangan teknologi informasi dan komunikasi sebagai media pengumuman dan komunikasi ciptaan secara global. Pendekatan yang dilakukan sangat efisien dan elegan karena disatu sisi diatur kewajiban pemenuhan hak ekonomi bagi para pencipta dan pemilik hak terkait dan di lain pihak tetap memelihara dan membuka akses publik terhadap semua konten yang ada dalam multimedia teknologi informasi dan komunikasi. Rancangan Undang-Undang ini juga memberikan sanksi lebih berat bagi para pembajak, karena pembajakan tidak hanya merugikan kepentingan ekonomi para pencipta dan kreator kita, tetapi telah melemahkan dan bahkan menghilangkan motivasi dan kreativitas mereka, yang berujung pada ancaman melemahnya kreativitas makro negeri ini.

IMG_4831_edit

Sam Bimbo yang juga turut serta dalam acara tersebut juga menyatakan sangat bersyukur dengan disyahkannya Undang-Undanga No. 28 Tahun 2014 ini, harapannya kreativitas dan innovasi dari para anak negeri di Indonesia ini tidak kemudian menjadi surut. Acara ditutup oleh performance dari Sam Bimbo dengan lagu ciptaannya, Sajadah Panjang.