Apa yang ingin Anda ketahui?
Nature Masterclasses Live – Expert Trainer-led Workshop
Nature Masterclasses Live – Expert Trainer-led Workshop (sebelumnya bernama Nature Research Academies Workshop) merupakan pelatihan yang disediakan oleh Springer Nature. Pelatihan yang dilanggan oleh Universitas Gadjah Mada sejak tahun 2019 ini bersifat gratis bagi seluruh anggota Universitas Gadjah Mada yang masih aktif (alumnus tidak mendapatkan akses pelatihan ini). Pelatihan dengan jumlah peserta terbatas hanya untuk 250 orang peserta ini diselenggarakan dalam tiga hari yang memaparkan dua modul setiap harinya. Setiap pelatihan memiliki modul yang sama, sehingga kami akan mengutamakan peserta yang belum pernah mengikuti pelatihan sejenis pada periode sebelumnya.
Direktorat Penelitian tidak mengadakan proses konversi keikutsertaan pelatihan menjadi SKS perkuliahan di Universitas Gadjah Mada. Apabila terdapat mahasiswa yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut terkait konversi ini, silakan menghubungi Bagian Akademik Fakultas masing-masing.
Sejak tahun 2020, pelatihan ini diselenggarakan secara daring. Apabila Anda mengalami kendala saat pelatihan daring ini, fasilitator dari Springer Nature akan membantu Anda dalam mencarikan solusi. Untuk mempersiapkan pelatihan, beberapa pertanyaan ini mungkin dapat membantu:
Perlengkapan apa saja yang perlu saya siapkan saat pelatihan?
Anda memerlukan sebuah komputer, laptop, atau perangkat seluler berlayar besar serta sebuah headset yang baik untuk mendengar audio. Pelatihan ini akan dipaparkan dalam Bahasa Inggris.
Bagaimana cara yang baik untuk mengikuti pelatihan ini?
Untuk pengalaman menonton terbaik, kami menyarankan untuk mengakses pelatihan menggunakan komputer desktop atau laptop. Jika Anda berencana untuk bergabung melalui perangkat seluler, pastikan Anda mengunduh aplikasi GoToWebinar terlebih dahulu.
Apakah ada yang perlu saya lakukan sebelum pelatihan?
Sebelum mengikuti pelatihan, Anda harus mengunduh buku kerja dan meninjau aktivitas yang akan dilakukan. Kami mendorong Anda untuk mencoba dan menyelesaikannya, dan kemudian Anda dapat merevisi jawaban Anda jika perlu, selama pelatihan. Hal ini akan membantu kami memberikan aktivitas dengan lebih cepat selama pelatihan.
Bagaimana cara saya mendaftar pelatihan?
Anda harus mendaftar langsung melalui formulir di website. Pendaftaran hanya akan memakan waktu beberapa menit.
Bagaimana cara saya mengikuti pelatihan pada hari tersebut?
Cara bergabung dalam pelatihan sangat mudah dan hanya membutuhkan waktu beberapa detik. Cukup klik tautan yang Anda terima di surel undangan untuk mengikuti pelatihan pada waktu dan tanggal yang ditentukan. Anda akan segera mengikuti sesi yang sedang berlangsung. Ingatlah bahwa Anda harus sudah mendaftar sebelum sesi dimulai. Panduan untuk mengikuti pelatihan ini dapat ditemukan di support.goto.com/webinar/how-to-join-attendees
GoToWebinar tidak berfungsi di komputer atau perangkat saya…
Untuk informasi mengenai persyaratan sistem untuk menghadiri sesi dalam GoToWebinar, silakan kunjungi halaman gotomeeting.com/en-gb/webinar/online-webinar-support