Pos oleh :

almaruf.syuhada

Hasil Seleksi Bantuan Pemandatan Penguatan Publikasi Internasional Bereputasi dengan Dampak Tinggi Tahap 3 Tahun Anggaran 2023

Berdasarkan hasil seleksi program Bantuan Pemandatan Penguatan Publikasi Internasional Bereputasi dengan Dampak Tinggi Tahap 3 Tahun Anggaran 2023, Direktorat Penelitian menyampaikan selamat kepada Bapak/Ibu yang dinyatakan sebagai pemenang sebagaimana tercantum dalam tabel terlampir. Penetapan pemenang selanjutnya diatur dengan ketentuan dansyarat yang tertera pada surat penetapan pemenang.

Penerima pemandatan yang manuskripnya dinyatakan lolos seleksi diminta untuk mengirimkan dokumen softfile Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (L2) tertanggal 27/28 Desember 2023  ke alamat e-mail dit.lit@ugm.ac.id, di cc ke harman@ugm.ac.id dengan subjek “[Manuskrip Dampak Tinggi 2023]-Judul Lengkap-Nama Penerima Pemandatan” paling lambat Kamis, 28 Desember 2023 dan dokumen hardfile dikirim ke Direktorat Penelitian Gedung Pusat UGM lantai 3 Sayap Selatan, ruang S3-15 untuk proses pertanggungjawaban keuangan (bisa disusulkan paling lambat 3 Januari 2024).

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Hasil Seleksi Penghargaan Karya Ilmiah Sudah Terbit pada Jurnal dan Prosiding Terindeks Pada Database Pengindeks Bereputasi Periode IV–Batch II Tahun Anggaran 2023

Berikut adalah daftar nama perwakilan tim penulis program Penghargaan Karya Ilmiah Sudah Terbit pada Jurnal dan Prosiding Terindeks Pada Database Pengindeks Bereputasi yang lolos seleksi pada periode IV – Batch II tahun 2023 dengan sumber data Scopus per tanggal 3 Oktober 2023.

Para penerima Penghargaan Karya Ilmiah Sudah Terbit pada Jurnal dan Prosiding Terindeks pada Database Pengindeks Bereputasi periode IV – Batch II Tahun Anggaran 2023 dimohon mengirimkan soft file dengan format .pdf berupa:

  1. full paper karya ilmiah
  2. Surat pernyataan (L1)
  3. Tangkapan layar judul karya ilmiah yang telah terdata pada SISTER
  4. Tangkapan layar status keaktifan pada SISTER
  5. Tangkapan layar profil publikasi SINTA yang sudah tersinkronisasi

dikirim ke email bpp@ugm.ac.id dan di CC ke harman@ugm.ac.id dengan subjek “[Karya Ilmiah Sudah Terbit 2023]-Periode IV–Batch II-(Nomor Urut Pemenang dalam Surat Pemberitahuan)-Judul Lengkap” paling lambat hari Kamis tanggal 28 Desember 2023 untuk proses pertanggungjawaban keuangan.

Hasil Seleksi Penghargaan Karya Ilmiah Sudah Terbit pada Jurnal dan Prosiding Terindeks Pada Database Pengindeks Bereputasi Periode IV–Batch I Tahun Anggaran 2023

Berikut adalah daftar nama perwakilan tim penulis program Penghargaan Karya Ilmiah Sudah Terbit pada Jurnal dan Prosiding Terindeks Pada Database Pengindeks Bereputasi yang lolos seleksi pada periode IV – Batch I tahun 2023 dengan sumber data Scopus per tanggal 3 Oktober 2023.

Para penerima Penghargaan Karya Ilmiah Sudah Terbit pada Jurnal dan Prosiding Terindeks pada Database Pengindeks Bereputasi periode IV – Batch I Tahun Anggaran 2023 dimohon mengirimkan soft file dengan format .pdf berupa:

  1. full paper karya ilmiah
  2. Surat pernyataan (L1)
  3. Tangkapan layar judul karya ilmiah yang telah terdata pada SISTER
  4. Tangkapan layar status keaktifan pada SISTER
  5. Tangkapan layar profil publikasi SINTA yang sudah tersinkronisasi

dikirim ke email bpp@ugm.ac.id dan di CC ke harman@ugm.ac.id dengan subjek “[Karya Ilmiah Sudah Terbit 2023]-Periode IV–Batch I-(Nomor Urut Pemenang dalam Surat Pemberitahuan)-Judul Lengkap” paling lambat hari Jumat tanggal 22 Desember 2023 untuk proses pertanggungjawaban keuangan.

Hasil Seleksi Bantuan Pemandatan Penguatan Publikasi Internasional Bereputasi dengan Dampak Tinggi Tahap 2 Tahun Anggaran 2023

Berdasarkan hasil seleksi program Bantuan Pemandatan Penguatan Publikasi Internasional Bereputasi dengan Dampak Tinggi Tahap 2 Tahun Anggaran 2023, Direktorat Penelitian menyampaikan selamat kepada Bapak/Ibu yang dinyatakan sebagai pemenang sebagaimana tercantum dalam tabel terlampir. Penetapan pemenang selanjutnya diatur dengan ketentuan dansyarat yang tertera pada surat penetapan pemenang.

Penerima pemandatan yang manuskripnya dinyatakan lolos seleksi diminta untuk mengirimkan dokumen softfile Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (L2) tertanggal 20,21,22 Desember 2023  ke alamat e-mail dit.lit@ugm.ac.id, di cc ke harman@ugm.ac.id dengan subjek “[Manuskrip Dampak Tinggi 2023]-Judul Lengkap-Nama Penerima Pemandatan” dan dokumen hardfile dikirim ke Direktorat Penelitian Gedung Pusat UGM lantai 3 Sayap Selatan, ruang S3-15 paling lambat hari Jumat tanggal 22 Desember 2023 (pada jam kerja) untuk proses pertanggungjawaban keuangan.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Hasil Seleksi Bantuan Pemandatan Penguatan Publikasi Internasional Bereputasi dengan Dampak Tinggi Tahap 1 Tahun Anggaran 2023

Berdasarkan hasil seleksi program Bantuan Pemandatan Penguatan Publikasi Internasional Bereputasi dengan Dampak Tinggi Tahap 1 Tahun Anggaran 2023, Direktorat Penelitian menyampaikan selamat kepada Bapak/Ibu yang dinyatakan sebagai pemenang sebagaimana tercantum dalam tabel terlampir. Penetapan pemenang selanjutnya diatur dengan ketentuan dansyarat yang tertera pada surat penetapan pemenang.

Penerima pemandatan yang manuskripnya dinyatakan lolos seleksi diminta untuk mengirimkan dokumen Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (L2) ke alamat e-mail dit.lit@ugm.ac.id dan di cc ke harman@ugm.ac.id dengan subjek “[Manuskrip Dampak Tinggi 2023]-Judul Lengkap-Nama Penerima Pemandatan” paling lambat hari Rabu tanggal 20 Desember 2023 (pada jam kerja) untuk proses pertanggungjawaban keuangan.

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Hasil Seleksi Bantuan Pendanaan Konversi Tesis/Disertasi Menjadi Naskah Publikasi Tahun Anggaran 2023

Berdasarkan hasil seleksi program Bantuan Pendanaan Konversi Tesis/Disertasi Menjadi Naskah Publikasi Tahun Anggaran 2023, Direktorat Penelitian menyampaikan selamat kepada Bapak/Ibu yang dinyatakan sebagai pemenang sebagaimana tercantum dalam tabel (terlampir).

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami sampaikan terima kasih.

Pemberitahuan Pemenang Seleksi Insentif Buku Telah Terbit 2023 Periode November

Pemberitahuan Pemenang Seleksi Insentif Buku Telah Terbit 2023 Periode November

Berdasarkan hasil seleksi program insentif buku telah terbit Universitas Gadjah Mada tahun anggaran 2023 periode November yang telah dilaksanakan di Direktorat Penelitian Universitas Gadjah Mada, Bersama ini kami sampaikan penerima insentif buku telah terbit Universitas Gadjah Mada tahun anggaran 2023 periode November

Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih

Lampiran:
Surat pemberitahuan pemenang seleksi program Insentif Buku Telah Terbit Universitas Gadjah Mada Tahun Anggaran 2023 Periode November

Pemberitahuan Pemenang Seleksi Insentif Book Chapter 2023 Periode November

Pemberitahuan Pemenang Seleksi Insentif Book Chapter 2023 Periode November

Berdasarkan hasil rapat seleksi program Insentif Book Chapter Universitas Gadjah Mada Tahun Anggaran 2023 Periode November yang telah dilaksanakan di Direktorat Penelitian Universitas Gadjah Mada, bersama ini kami sampaikan penerima Insentif Book Chapter Universitas Gadjah Mada Tahun Anggaran 2023 Periode November

Atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih

Lampiran:
1. Surat pemberitahuan pemenang seleksi program Insentif Book Chapter Universitas Gadjah Mada Tahun Anggaran 2023 Periode November

Outdoor Training Direktorat Penelitian UGM Tahun 2023 di GOR Pancasila

Outdoor Training Direktorat Penelitian UGM Tahun 2023 di GOR Pancasila

Aktivitas outdoor, disadari atau tidak, dapat membina dan meningkatkan rasa percaya diri (self-confidence) bagi yang melakukannya. Selain itu, aktivitas di luar ruangan dapat juga dikatakan sebagai metode terapi yang dilakukan di alam bebas yang di dalamnya dilakukan permainan-permainan yang bersifat menantang, membutuhkan semangat juang, dan rasa percaya diri yang tinggi.

Jumat, 1 Desember 2023 Direktorat Penelitian UGM mengadakan kegiatan outdoor training di GOR Pancasila UGM. Acara outdoor training Direktorat Penelitian ini dipandu oleh trainer yang berpengalaman dalam kegiatan pengembangan SDM, yaitu Dr. Sumaryono, M.Si., dan tim dari Fakultas Psikologi UGM. Disertai rintik hujan gerimis, acara dibuka oleh Direktur Penelitian UGM yang dalam sambutannya menyampaikan “Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan pengembangan SDM yang rutin dilaksanakan oleh Direktur Penelitian UGM. Kegiatan kali ini merupakan kegiatan pertama yang dilaksanakan di lingkungan UGM”. Lebih lanjut, Prof. Mirwan memberikan kalimat sebagai penutup, “Membangun tim yang solid dalam satu organisasi bukanlah hal yang mudah karena setiap individu dalam kelompok memiliki pemikiran dan latar belakang yang berbeda, sedangkan untuk mencapai tujuan bersama diperlukan tim yang solid”.

Kegiatan outdoor training diawali dengan berdoa bersama dan dilanjutkan senam penguin. Senam penguin dipilih sebagai peregangan karena gerakannya yang tergolong unik, didominasi oleh gaya penguin mulai dari posisi tangan, langkah kaki, dan gerakan berputar dengan tempo pelan hingga cepat. Setelah selesai melakukan peregangan, peserta outdoor training dibagi menjadi empat kelompok kemudian diberi instruksi untuk mengikuti beberapa kegiatan permainan, salah satu permainan yang cukup menarik adalah membuat barisan terpanjang. Pada permainan ini masing-masing kelompok ditantang menggunakan berbagai properti yang dimiliki untuk membuat barisan terpanjang. Permainan ini bertujuan untuk melatih dan meningkatkan perasaan loyal terhadap kelompok atau lembaga. Di sela-sela permainan outdoor training, ada juga staf Direktorat Penelitian yang mempersepsikan dan mengekspresikan kegiatan dengan melihat sisi permainan sebagai hiburan, kesenangan, dan sebagai candaan secara spontan. Sense of humor itu dibutuhkan untuk melepaskan diri dari beban yang ada secara psikis atau fisik setelah bekerja atau belajar seharian.

Sebagai penutup dari kegiatan ini, panitia membagikan doorprize kepada semua peserta. Setelah kegiatan outdoor training, seluruh staf di Direktorat Penelitian UGM diharapkan memiliki resiliensi tinggi yang berguna untuk bangkit dan bertahan dalam kondisi sulit yang sedang dihadapi dan memiliki kemampuan akselerasi untuk mencapai suatu tujuan.

Editor: Kiki

Majalah Obat Tradisonal (Trad. Med. J) Terindeks di Scopus

Majalah Obat Tradisonal (Trad. Med. J) Terindeks di Scopus


Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menerima kabar gembira dari Scopus. Pada 14 November 2023, data artikel Majalah Obat Tradisonal (Trad. Med. J) telah masuk dalam database Scopus untuk terbitan tahun 2019. Dengan masuknya data artikel tersebut, Majalah Obat Tradisonal telah memenuhi syarat untuk terindeks di Scopus. Majalah Obat Tradisonal tersubmit (submission received) di Scopus pada 28 Desember 2022, dinyatakan accepted pada 21 Januari 2023, dan data artikel telah resmi masuk dalam database Scopus mulai tanggal 14 November 2023.

Jurnal UGM yang terindeks di Scopus ini memuat hasil-hasil penelitian, penemuan dan perkembangan obat herbal, serta obat tradisional. Terindeksnya Majalah Obat Tradisonal ini tidak lepas dari dukungan pimpinan universitas dan fakultas di UGM. Selain itu, pendampingan untuk jurnal-jurnal di UGM yang berpotensi untuk terindeks di Scopus terus dilakukan oleh tim peningkatan reputasi jurnal UGM sejak tahun 2018 yang lalu.

Dengan terindeksnya Majalah Obat Tradisional dalam database Scopus, maka per 14 November 2023 jumlah jurnal UGM yang terindeks di Scopus ada 10 jurnal yaitu: Gadjah Mada International Journal of Business (GamaIJB), Indonesian Journal of Chemistry (IJC), Indonesian Journal of Geography (IJG), Indonesian Journal of Pharmacy (IJP), Indonesian Journal of Biotechnology (IJBiotech), Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (JSP), Journal of Tropical Biodiversity and Biotechnology (JTBB), ASEAN Journal of Chemical Engineering (ASEAN J. Chem. Eng), Journal of Indonesian Economy and Business (JIEB), dan yang terbaru adalah Majalah Obat Tradisonal (Trad. Med. J) yang dikelola oleh Fakultas Farmasi UGM.