Arsip:

Post Doctoral

Pemberitahuan Penerima Pendanaan Program Post-Doctoral Tahun 2024

Yth. Ketua Pengusul Program Post-Doctoral Tahun 2024

Universitas Gadjah Mada

Berdasarkan Evaluasi Proposal Program Post-Doctoral Tahun 2024 yang telah dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 3 April 2024 di Direktorat Penelitian Universitas Gadjah Mada, bersama ini kami sampaikan daftar penerima pendanaan Program Post-Doctoral Tahun 2024 (terlampir).

Penerima Pendanaan Program Post-Doctoral Tahun 2024, dimohon untuk mengunggah revisi proposal sesuai dengan format proposal Program Post-Doctoral Tahun 2024, berdasarkan masukan reviewer dan besaran dana yang telah ditetapkan. Proses unggah revisi proposal melalui www.simaster.ugm.ac.id paling lambat hari Senin, 22 April 2024. Program Post-Doctoral Tahun 2024 sudah dapat dimulai sejak tanggal 5 April 2024 sampai dengan tanggal 30 November 2024. Informasi lebih lanjut akan kami beritahukan kemudian.

Demikian surat ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama Bapak/lbu kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,
Sekretariat Direktorat Penelitian

Perpanjangan Penerimaan Proposal Program Rekognisi Tugas Akhir dan Program Post-Doctoral Tahun 2024

Yth. Bapak/Ibu Dosen UGM,

Bersama ini kami informasikan batas waktu penerimaan proposal Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024 dan Program Post-Doctoral sebelumnya tanggal 18 Maret 2024 pukul 23:59 WIB, diperpanjang sampai dengan tanggal 21 Maret 2024 pukul 23:59 WIB, di www.simaster.ugm.ac.id.

Untuk menghindari sistem www.simaster.ugm.ac.id. diakses oleh banyak pihak dan mengalami kendala sistem, mohon Bapak/Ibu dapat sesegera mungkin mulai memproses pengajuan proposal tersebut.

 

Informasi detail program dapat diakses melalui link berikut ini:

Program Rekognisi Tugas Akhir melalui link http://ugm.id/ProgramRTA2024

Program Post-Doctoral melalui link http://ugm.id/cfpPostDoctoral2024

 

Apabila Bapak/Ibu membutuhkan informasi lanjut, mohon dapat menghubungi PIC masing-masing program.

PIC Program Rekognisi Tugas Akhir: Muflikhun (081578483861)

PIC Program Post-Doctoral: Ambar (0895336192159).

 

Hormat kami,

Sekretariat Direktorat Penelitian