Arsip:

Informasi penelitian

Pendaftaran Proposal The Southeast Asia – Europe Joint Funding Scheme for Research and Innovation (SEA-EU JFS) 2020

Pendaftaran untuk The 5th (S&T) and 6th (Innovation) Joint Call for Proposals under the Southeast Asia – Europe Joint Funding Scheme for Research and Innovation (JFS) 2020 telah resmi dibuka.

Deadline for S&T Call: 15 October 2020 12:00 (noon) CET/ 17:00 Jakarta time

Deadline for Innovation Call: 16 November 2020 12:00 (noon) CET/18:00 Jakarta time

Thematic Areas:

  1. 5th Call (S&T)
  • Infectious Diseases (incl. Covid-19)
  • Nanotechnologies
  1. 6th Call (Innovation)
  • Digital Health
  • Bioeconomy (incl. Application of ICT-based Approaches)

Tahun 2020, dari pihak Indonesia Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (RISTEK/BRIN) akan mendanai 5 th Call, sedangkan untuk 6 th Call akan didanai oleh LPDP-DIPI.

Informasi lebih lengkap dapat diakses melalui pranala https://www.sea-eu-jfs.eu/calls.

Narahubung RISTEKBRIN:

Narahubung Dana Ilmu Pengetahuan Indonesia (DIPI):

  • Mrs. Finarya Legoh : +62 816 880056 / finarya.legoh@dipi.id
  • Mr. Adam Bakhtiar : +62 852 11342556/ adam.bakhtiar@dipi.id

Pendaftaran Proposal Merian Fund – The Netherlands Organization for Scientific Research (NWO) 2020

Tahun 2020, Merian Fund-The Netherlands Organization for Scientific Research (NWO) akan mendanai ilmuwan-ilmuwan terbaik Belanda dan Indonesia dalam bidang Regional Planning dan Sustainable Urbanization

NOW dan Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (RISTEKBRIN) bertujuan untuk membiayai penelitian kolaboratif dan memperkuat kolaborasi ilmiah antara Belanda dan Indonesia. Konsorsium Lembaga penelitian dan organisasi lain (baik negeri maupun swasta) di Belanda dan di Indonesia dapat mengajukan permohonan untuk pendanaan proyek penelitian bersama yang berfokus pada bidang Regional Planning dan Sustainable Urbanization.

Batas Akhir Pengajuan Proposal: Tanggal 1 Oktober 2020, Waktu 14:00:00 CEST

 Informasi lebih lengkap dapat diakses melalui pranala https://bit.ly/NWOCallProposal

Narahubung RISTEKBRIN adalah

  • Adhi Indra Hermanu (+62 878-8444-3873)
  • Anggun Amalia Fibriyanti (+62 857-8588-7275)

Penawaran Bilateral Exchange Program JSPS/DGHE Joint Research Projects for Fiscal Year 2021

Berdasarkan surat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi tentang Tawaran Bilateral Exchange Program JSPS/DGHE Joint Research Projects for Fiscal Year 2021 tanggal 11 Juni 2020, dengan ini kami menawarkan kembali kesempatan untuk mengajukan proposal Bilateral Exchange Program JSPS/DGHE Joint Research Projects for Fiscal Year 2021, kepada para dosen/peneliti di perguruan tinggi.

Informasi lebih lanjut mengenai tawaran program tersebut di atas dapat dilihat pada laman: https://www.jsps.go.jp/english/e-bilat/call.html. Bagi dosen tetap yang berminat, kami mohon untuk segera mengirimkan dokumen yang dipersyaratkan (hardcopy dan softcopy), mulai 15 Juni s.d 2 September 2020. Dokumen softcopy dikirim melalui email ke: bln.dikti@kemdikbud.go.id, sedangkan dokumen hardcopy dialamatkan ke:

Direktur Sumber Daya
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Gedung D Lantai 5 Kompleks KEMDIKBUD
Jln. Jenderal Sudirman, Pintu 1 Senayan, Jakarta Pusat 10270

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.

Lampiran bisa diunduh di bawah ini :

  1. Surat tawaran (klik disini)
  2. Panduan JSPS DGHE Joint Research Projects 2021 (klik disini)
  3. Format PROPOSAL FOR JSPS DGHE Joint Research 2021 (klik disini)

OPEN CALL RISPRO KOLABORASI INTERNASIONAL (RISPRO-KI) TAHUN 2020

Sehubungan dengan Program RISPRO-KI (Kolaborasi Internasional) Tahun 2020, perlu kami informasikan bahwa penerimaan proposal dilakukan secara daring melalui laman https://lpdp.kemenkeu.go.id/rispro

Penerimaan proposal RISPRO KOLABORASI INTERNASIONAL dibuka dari tanggal 17 Februari sampai  tanggal 25 Juni 2020

Panduan dan Format Proposal dapat di lihat pada lampiran berikut:
1. Panduan RISPRO KI
2. Template-Proposal-RISPRO-KI
3. Lembar Pengesahan Riset Kolaborasi Internasional final (1)
4. User Manual RISPRO KI

PENERIMAAN PROPOSAL PROGRAM REKOGNISI TUGAS AKHIR (RTA) T.A 2020

Yth. Bapak/Ibu Dosen

di lingkungan Universitas Gadjah Mada

Bersama ini kami sampaikan informasi penerimaan Proposal Program Rekognisi Tugas Akhir (RTA) tahun 2020. Para peneliti yang akan mendaftarkan Proposal Program RTA dapat melakukan pendaftaran dan mengunggah proposal dalam bentuk pdf file melalui laman: https://simaster.ugm.ac.id. Batas waktu unggah proposal dilakukan paling lambat hari Minggu, 5 April 2020 pukul 17.00. Panduan dan format penulisan proposal Program RTA dapat dilihat di web direktorat Penelitian UGM.

Lampiran :

Lampiran 1 : Surat Call Proposal download

Lampiran 2 : Panduan Penulisan Proposal download

Lampiran 3 : Format Penulisan Proposal RTA   download

Lampiran 4 : Panduan Unggah Proposal di Simaster download

 

 

 

 

PENAWARAN PROGRAM KEGIATAN KOMPETENSI PENDIDIK TAHUN 2020

Menindaklanjuti Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, setiap dosen perlu dibekali kualifikasi dan kompetensi yang memadai untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Perguruan Tinggi, maka para dosen dituntut memiliki kompetensi dan kemampuan lebih yang berkaitan dengan dunia akademik dan dunia kerja di dalam negeri maupun di luar negeri. Berkenaan dengan hal tersebut, Direktorat Sumber Daya Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan banyak melakukan berbagai program kegiatan, di antaranya:

No Program Kegiatan Batas Waktu Usulan
1. SAME Reguler 03 Juni 2020
2. Post Doctoral 11 Juni 2020
3. World Class Professor (WCP) Skema B 15 Juni 2020
4. Bimtek Lesson Study 18 Agustus 2020

Mengingat pentingnya kegiatan tersebut, kami memberikan kesempatan kepada dosen di Perguruan Tinggi Saudara yang berminat untuk mengikuti kegiatan tersebut dapat melamar mengusulkan secara on-line melalui laman : kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id, dengan batas waktu usulan sesuai pada masing-masing program kegiatan.

Persyaratan  dan  jadwal  program  kegiatan,  dapat  lihat  pada  pedoman  masing-masing program   kegiatan   yang   dapat   di   unduh   pada   laman   :    dikti.kemdikbud.go.id.   dan kompetensi.sumberdaya.kemdikbud.go.id,

Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.


Lampiran dokumen bisa diunduh di bawah ini :