Arsip:

RTA

Pemberitahuan Penerima Pendanaan Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024

Yth. Bapak/Ibu Ketua Pengusul
Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024
Universitas Gadjah Mada

Berdasarkan Evaluasi Proposal Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024 yang telah dilaksanakan pada hari Senin, 29 April 2024 di Direktorat Penelitian Universitas Gadjah Mada, bersama ini kami sampaikan daftar penerima pendanaan Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024 (terlampir).

Penerima pendanaan Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024 dimohon untuk mengunggah revisi proposal sesuai dengan format proposal revisi, susunan tim final merupakan tim pembimbing tugas akhir mahasiswa, masukan reviewer, serta besaran dana yang disetujui. Revisi proposal diunggah melalui www.simaster.ugm.ac.id paling lambat hari Senin, tanggal 13 Mei 2024. Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024 sudah dapat dimulai sejak tanggal 2 Mei 2024 sampai dengan tanggal 30 November 2024. Informasi lebih lanjut akan kami beritahukan kemudian.

Atas perhatian dan kerja sama Bapak/lbu kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

Sekretariat Direktorat Penelitian

Perpanjangan Penerimaan Proposal Program Rekognisi Tugas Akhir dan Program Post-Doctoral Tahun 2024

Yth. Bapak/Ibu Dosen UGM,

Bersama ini kami informasikan batas waktu penerimaan proposal Program Rekognisi Tugas Akhir Tahun 2024 dan Program Post-Doctoral sebelumnya tanggal 18 Maret 2024 pukul 23:59 WIB, diperpanjang sampai dengan tanggal 21 Maret 2024 pukul 23:59 WIB, di www.simaster.ugm.ac.id.

Untuk menghindari sistem www.simaster.ugm.ac.id. diakses oleh banyak pihak dan mengalami kendala sistem, mohon Bapak/Ibu dapat sesegera mungkin mulai memproses pengajuan proposal tersebut.

 

Informasi detail program dapat diakses melalui link berikut ini:

Program Rekognisi Tugas Akhir melalui link http://ugm.id/ProgramRTA2024

Program Post-Doctoral melalui link http://ugm.id/cfpPostDoctoral2024

 

Apabila Bapak/Ibu membutuhkan informasi lanjut, mohon dapat menghubungi PIC masing-masing program.

PIC Program Rekognisi Tugas Akhir: Muflikhun (081578483861)

PIC Program Post-Doctoral: Ambar (0895336192159).

 

Hormat kami,

Sekretariat Direktorat Penelitian