SCIENCE AND TECHNOLOGY RESEARCH GRANT (STRG) 2018 INDONESIA TORAY SCIENCE FOUNDATION (ITSF)

Dana Penelitian

Indonesia Toray Science Foundation (ITSF) akan memberikan dana penelitian dengan total sekitar Rp700.000.000,00 untuk tahun 2018. Dana penelitian akan diberikan hingga Rp50.000.000,00 per proposal yang disetujui. Hibah penelitian ini sebagian didukung oleh Toray Science Foundation Jepang. Semua jenis hak kekayaan intelektual yang dihasilkan dari penelitian ini tidak akan diklaim oleh Toray Science Foundation.

Kualifikasi Tim Pengusul

  1. Tim peneliti terdiri dari minimal 2 (dua) peneliti.
  2. Peneliti muda Indonesia yang energik dan kreatif. Ketua dan anggota peneliti pengusul berusia di bawah 45 pada 1 Januari 2019.
  3. Bertempat tinggal di Indonesia, terlibat dalam penelitian dan/atau inovasi berbasis sains dalam Sains dan Teknologi, tidak termasuk matematika, kedokteran klinis dan ilmu sosial.
  4. Peneliti utama hanya berhak mengajuan 1 (satu) proposal dalam tahun fiskal yang sama.
  5. Peneliti Pengusul hanya bisa menerima STRG dua kali, tidak dalam tahun yang berturut-turut. Bagi mereka yang menerima STRG sebelumnya, proposal yang diajukan saat ini harus merupakan kelanjutan dari penelitian sebelumnya.
  6. Peneliti Pengusul harus melakukan penelitian terutama di Indonesia.

Prosedur Pengusulan

Peneliti Pengusul harus melengkapi formulir aplikasi yang disediakan oleh ITSF sebanyak 5 (lima) eksemplar formulir yang dijilid dengan menggunakan sampul plastik transparan dan kemudian dikirimkan ke ITSF.

Rekomendasi

Proposal harus direkomendasikan oleh Direktur Penelitian atau Dekan Fakultas/Sekolah Universitas Gadjah Mada.

Batas Akhir Waktu Pengusulan

Formulir aplikasi yang telah diisi secara lengkap dikirim ke ITSF paling lambat sebelum 31 Agustus 2018.

 

Informasi Detail:

INDONESIA TORAY SCIENCE FOUNDATION

Summitmas II Building – 3rd Floor

Jl. Jenderal Sudirman Kav. 61-62

Jakarta 12190, Indonesia

Tel: (021) 5220785, 2526841

Fax: (021) 5202041

E-mail: itsf@ina.toray.co.id

Homepage: http://www.itsf.or.id

 

Terima Kasih